Home » , » Gerakan Ekonomi Syariah (Gres!) PKES akan diresmikan di Monas

Gerakan Ekonomi Syariah (Gres!) PKES akan diresmikan di Monas

Written By Admin on Jumat, 15 November 2013 | 08.29



Peluncuran Gerakan Ekonomi Syariah (Gres!) akan resmi dilakukan di lapangan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada hari Ahad (17/11/2013) nanti.

Dalam acara Gres! tersebut akan dihadiri sejumlah pejabat penting, seperti Gubernur BI Agus Martowardojo, Ketua Baznaz Didin Hafiduddin, dan lain sebagainya. Kemudian pada acara inti juga dilaksanakan penandatanganan akad program Sejuta Berdaya dan penandatanganan Dana BMT.

Gerakan Ekonomi Syariah (Gres!) sendiri merupakan program kampanye (campaign program) ekonomi syariah secara masif dan terintegrasi. Program melibatkan industri keuangan syariah, bisnis islami, regulator, dan asosiasi.

Masing-masing industri atau lembaga dapat menyelenggarakan program sendiri-sendiri yang diintegrasikan dalam rangkaian program gres! Program dilaksanakan selama 45 hari, sejak pra Ramadhan hingga pasca ramadhan. Program dikoordinasikan oleh Pusat Komunikasi Ekonomi Syariah.

Tujuan Gres! ialah membangun kesadaran (awareness) masyarakat untuk menerapkan prinsip-prinsip luhur (Islamic values) dalam kehidupan sehari-hari, menjadikan ekonomi syariah sebagai bagian dari budaya dalam keseharian masyarakat, serta akselerasi pengembangan ekonomi syariah sehingga menjadi bagian yang signifikan dalam sistem perekonomian nasional.
[PKES/YL/Islamedia]
Share this article :
0 Comments
Tweets
Komentar

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Support : Copyright © 2011. DPC PKS BATANGHARI LAMPUNG TIMUR - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger