Paguyuban Pasundan Dukung Aher Maju Pada Pilpres 2014
Written By Admin on Rabu, 18 Desember 2013 | 09.16
Paguyuban Pasundan mendukung Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) maju dalam ajang pilpers 2014. Saat ini Aher disebut-sebut akan maju dalam pencapresan 2014 melalui PKS.
“Mudah-mudahan tidak hanya wacana saja. Saya kira sah-sah saja kalau memang PKS yakin akan mencalonkan, ya maksimal cawapres, rakyat Jabar pasti akan mendukung,” ujar Ketua Umum Paguyuban Pasundan Didi Turmudzi di kantornya di Bandung, Selasa (17/12).
Didi melihat potensi tokoh Sunda (Jabar) untuk menjadi pemimpin nasional sangat besar. Hanya saja waktu serta kesempatan yang belum berpihak.
“Sejak dulu ada nama Ir Juanda yang jadi pemimpin nasional, ya mungkin 2014 atau 2019 ini saatnya ada tokoh Sunda muncul ke kancah nasional,” jelasnya.
Nama Aher sendiri beberapa hari yang lalu santer disandingkan dengan Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Diprediksi pasangan Soekarwo-Aher ini akan jadi kuda hitam di pilpres 2014.
“Dengan siapa saja, yang terpenting niat, dan ada tokoh Sunda yang peduli dengan bangsa dan negara ini,” pungkasnya. (rmol/sbb/dakwatuna)
Sumber: http://www.dakwatuna.com
Label:
Berita Nasional
,
Dunia Islam
0
Comments
Tweets